Mengetahui kecepatan internet anda
Kalo sebelumnya saya telah menginformasikan cara-cara yang bisa digunakan untuk meningkatkan kecepatan koneksi internet dengan atau tanpa bantuan software, berikut ini saya akan menginformasikan cara-cara yang bisa digunakan untuk melihat atau memonitor bandwidth koneksi (kecepatan download dan upload) internet kita.
Selain menggunakan cara paling mudah dalam memonitor bandwidth internet yaitu dengan meng-hover mouse pada ikon koneksi pada system tray dan mengklik properties, ada juga cara lain yang bisa kita pakai yaitu dengan menggunakan beberapa software bandwidth monitor. Berikut ini adalah software yang bisa kita pakai yang sebelumnya pernah saya informasikan:
- Speedtest.net (pengujian kecepatan koneksi internet secara online).
- Bandwidth Meter and Diagnostics (addons untuk browser Firefox).
- BWMeter.
- Networx.
- BitMeter II.
- Rokario Bandwidth Monitor.
- FreeMeter.
- Bandwidth Monitor.
- Pingtest.net (pengujian kecepatan koneksi internet secara online).
- NetStat Live.
- NetGraph2.
- NetMeter.
- Download Meter.
- Bandwidthplace.com (pengujian kecepatan koneksi internet secara online).
- Dan Elwell’s Broadband Speed Test.
- NetTraffic.
Itu tadi beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengetahui kecepatan download dan upload koneksi kita secara realtime, dan semua software tersebut adalah freeware alias gratisan. Silakan dicoba siapa tau ada yang cocok.
Kumpulan Trik untuk Meningkatkan Kecepatan Koneksi Internet
Sebelumnya saya pernah menuliskan berbagai cara yang bisa digunakan untuk membantu meningkatkan kecepatan koneksi internet. Cara-cara tersebut saya bagi menjadi dua kelompok, yaitu meningkatkan koneksi internet tanpa menggunakan software alias cara manual dan cara kedua dengan menggunakan bantuan software.
Untuk bagian pertama, yaitu meningkatkan kecepatan koneksi internet tanpa bantuan software bisa kita lakukan dengan cara:
- Menyembunyikan image dan gambar animasi pada browser Firefox.
- Memodifikasi registry editor Windows.
- Memodifikasi about:confiq browser Firefox.
- Merubah seting proxy menggunakan Toonel.net.
- Menonaktifkan Network Protocol.
- Modifikasi QOS Packet Scheduler Windows.
- Modifikasi MTU Windows.
Sedangkan bagian kedua, kita bisa memanfaatkan bantuan software:
- SpeedConnect Accelerator.
- FullSpeed.
- SG TCP Optimizer.
- TCPSpeed.
- Modem Booster.
- Speedyfox, addons browser Firefox.
- Internet Speed Booster.
- Internet Cell Boost Lite.
- Connection Booster.
- NETEagle.
- Firetune, untuk browser Firefox.
- Tweak Network Settings, addons browser Firefox.
- Optinet.
- Flash & Picture Switcher, addons browser IE.
- DnsSpeeder.
- FlashBlock, addons browser Google Chrome.
- Turbo Internet Booster.
- Fasterfox, addons browser Firefox.
- Ashampoo Internet Accelerator 2.
- NoScript, addons browser Firefox.
- CyberTweak.
Trik-trik tersebut di atas bisa digunakan untuk semua koneksi internet, baik itu koneksi dengan modem usb, modem ponsel, atau modem lainnya, baik itu CDMA dan GSM seperti Smart Flexi, Fren, Flash, Broom, atau koneksi dari operator lainnya.
Yang harus diperhatikan di sini adalah bahwa trik-trik di atas lebih fokus kepada mengelola bandwidth yang masuk ke komputer kita melalui optimalisasi sistem Windows, browser, atau modem yang digunakan, jadi untuk besaran bandwidth yang masuk (diterima), kita tidak bisa mengaturnya karena itu ditentukan oleh ISP yang bersangkutan.
Beberapa software lain seputar koneksi internet
Berikut ini adalah kumpulan software-software lain seputar koneksi internet yang dulu pernah saya informasikan untuk melengkapi informasi sebelumnya tentang software untuk mengoptimalkan koneksi internet dan software untuk memonitor bandwidth koneksi internet.
- NetCost, berfungsi mengontrol pemakaian pulsa internet.
- Traffic Compressor, berfungsi melakukan kompresi data saat kita melakukan proses download dan upload.
- Connection Keeper, berfungsi menjaga koneksi internet dengan auto dial.
- NetCheck, berfungsi melakukan cek status koneksi internet dan server website.
- Desktop Pinger, berfungsi sama dengan NetCheck, yaitu melakukan cek status koneksi internet dan status server website.
- Pingo, sama dengan NetCheck dan Desktop Pinger, yaitu mengetahui status koneksi internet.
- Winping, melakukan pengujian status koneksi internet, sama seperti 3 program sebelumnya di atas.
- DialUpMon, berfungsi mengatur waktu koneksi internet.
- NetSNSOR, berfungsi memonitor status koneksi internet.
Itu tadi beberapa software-software lain tentang koneksi internet, jika nantinya ada informasi lain tentang software berkaitan dengan koneksi internet akan saya update di sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar